Thursday, 22 December 2011

apa itu pacaran?

 Judul : apa itu pacaran? atau apa artinya pacaran!
 
Salam Kanan, Salam Super dan Salam Bebas
Salam-salam diatas gak usah dipermasalahkan. Deal?
Sebagian besar remaja baik itu cewek atau cowok (catat ya, saya gak bilang bencong!) pernah ngerasain yang mana cinta-cintaan baik itu cinta monyet sampai cinta kodok atau sering juga saya denger orang bilang dengan kata “pacaran”. Jujur-juran ya, saya gak punya basic untuk nulis tentang pacaran, karena saya sangat kurang/hampir gak pernah tahu dengan hal yang satu ini. Alasan saya mau nulis tentang yang satu ini karena kebosanan saya mendengar curhatan teman saya yang hampir tiap bulan bahkan tiap minggu merasa sakit hati, cemburu, putus dan marahan sama pacarnya. Berhubung saya temen yang baik ya, saya mau jelasin dikit nih tentang pacaran.

Pertama-tama, apa itu pacaran?
Pacaran berasal dari kata pacar, yang sekarang berarti kekasih/doi/yayang/beiby/banyak lagi dhe.
Pacar/Kekasih berhubungan dengan perasaan 
ketertarikan seorang (normalnya : cewek <> cowok). (sekali lagi, saya gak bilang bencong nah.catat).

Banyak sekali kemungkinan yang menyebabkan "ketertarikan" : rupa /bodi /kagum pada kemampuan
musik,puisi /kepintaran /
kekayaan /kebangsawanan /kepribadian /hobi/ dan ada kemungkinan juga ketertarikan itu bersumber dari rayuan.

Jika perasaan "ketertarikan" itu disampaikan (nembak) atau yatain cinta, dan diterima atau berbalas maka berarti
"saling tertarik". Biasanya proses itu sudah semacam komitmen/ikrar "kamu pacar saya", dan mereka masuk dalam ranah "pacaran". Saat itu ada semacam rasa "hak milik" atau "si dia kepunyaanku".

Jadi pacaran itu:
Rasa saling ketertarikan antara dua orang (normalnya : cewek <> cowok), yang diutarakan kemudian diterima, sehingga munculah rasa "memiliki" pacar/kekasih. Itulah definisi dari pacaran.
Menurut temen saya, pacaran itu sangat menyenangkan.
dia maparin tuh satu per satu keuntungannya pacaran, (berusaha jadi pendengar yang baik)
Mulai dari yang ini’lah, yang itu’lah, pokoknya segudang manfaat dhe yang dia bilang.
O.K.
Saya konsepin ya’ hasil presentasi temen saya tadi tentang pacaran.

·         love is nice or very nice apalagi yang namanya jatuh cinta, oh pasti berjuta indahnya
·         Pacaran itu keuntungannya kita bisa berbagi suka maupun duka terhadap pasangan yang kita suka.”
                           
Itu inti dari presentasi temen saya tentang cinta-cintaan dan pacaran yang berlangsung sekita 4-5 jam (telingaku sampe panas dengarnya), kalau kita pikir-pikir itu 100% benar. Tapi menurut saya, itu 200% kurang tepat.
·         Yang pertama “jatuh cinta berjuta indahnya”, itu benar tapi hanya bersifat sementara, yang ada ntar “rasa bosan yang muncul”, percaya dhe sama saya! Apalagi bagi orang-orang yang kurang kreatif  dalam menjaga keharmonisan hubungannya, saya jamin. HubunganNya hanya bertahan seumuran Nyamuk atau paling tidak seumuran Jagung. Masih belum yakin? ”saya sih susah meyakinkan Anda, tapi coba dhe tanya pada temen-temen Anda, da n temukan jawabanNya sendiri”
·         Inilah yang paling banyak membuat orang pacaran “Pacaran itu keuntungannya kita bisa berbagi suka maupun duka terhadap pasangan yang kita suka”wow, dasyaaattt sekali!

O.K. untuk yang satu ini, saya bener-bener terperangah mendengarnya. Ya’, itu betul sekali, tapi apa kita tidak bisa berbagi suka maupun duka kepada sahabat kita, keluarga kita. Yang saya rasa akan lebih mengerti Anda.

Saya pernah mengikuti pesantren dan pada saat itu materinya tentang “pacaran”
Pak ustatz mengatakan seperti ini:

Dan janganlah kamu mendekati zina, sesungguhnya zina itu adalah suatu perbuatan yang keji dan suatu jalan yang buruk.” (Q:al-Isra’: 32).

Pacaran itu mendekati zina. Ko begitu? Ya, kenapa tidak.
Dengan pacaran kemungkinan besar Anda akan Melakukan kontak fisik seperti berpegangan /meraba /ciuman/, Berduaan ditempat yang memungkinkan terjadinya aktifitas 1-2. Simpulkan sendiri dhe, apa’kah itu zina atau bukan??!!!
Banyak lagi kerugiannya,
Ini nih saya konsep’kan

Kerugian Pacaran antara lain :

-          Mengurangi waktu kita,waktu kita 24 jam.Untuk berkomunikasi dengan pacar membutuhkan waktu -/+ 5 – 10 jam perhari.
-          Menghambat kerja otak,karena memikirkan satu obyek saja [pacar] akan membuat otak kita semakin sempit dan dangkal.Belum lagi kalo Playboy
-          Membuat berbohong, jelas sudah dari pada aib kita ketahuan ntar si Pacar jadi gak demen,lebih baik berbohong.
-          Menghabiskan uang, apalagi zaman modern seperti ini. Habis uang pulsa, uang bensin, dan uang – uang lainnya
-          Menghambat cita- cita. Cita-cita di dapat dari suatu imajinasi dalam pikiran kita, jika pikiran kita sudah berimajinasi kepada pacar,tentunya akan menghambat.
-          Menambah dosa, tentunya bagi teman yang muslim pacaran sangat dilarang, karena dapat menimbulkan nafsu birahi.
-          Memunculkan fitnah, nanti kalau berduan di dalam rumah. Bisa Digrebek warga.
-          Menambah aib keluarga, jika tidak dapat menjaga nafsu tentunya bisa married accident.
-          Mengulur – ulur pernikahan. Sudah tidak heran lagi, karena keasikan pacaran,sehingga mengulur – ulur pernikahan.
-          Dapat menimbulkan efek sakit hati, apabila putus sehingga menimbulkan Mantan Pacar. Mantan Pacar ini berbahaya lho, karena bisa maen hati setelah sudah beristri besok.
-          Mengurangi kewibawaan lelaki, memang hanya wanita yang dapat membuat lelaki luluh.Tapi kalau tidak tepat waktunya,akan menghancurkan lelaki itu sendiri.
Wah, banyak banget ‘kan kerugian dari pacaran. Maka dari itu, hindari pacaran! Sekali lagi “hindari pacaran”.
Oke’, makasih untuk sempat membaca tulisan ini.
#zhulham_31 -------- bebas!

No comments:

Post a Comment